Sambut Idul Fitri, Muda Jakarta Berikan Bingkisan untuk Penyandang Disabilitas

Komunitas Muda Jakarta memberikan bingkisan untuk warga penyandang disabilitas (Foto : Dok Muda Jakarta)

JAKARTA, RAMBUKOTA – Komunitas Muda Jakarta kembali menggelar kegiatan sebagai bentuk kepeduliannya pada masyarakat sekitar. Kali ini, perkumpulan anak-anak muda kreatif tersebut membagi-bagikan bingkisan untuk warga disabilitas demi menyambut datangnya lebaran Idul Fitri 1444 H.

Robby Hardian Kusuma, Ketua Pelaksana Kegiatan sekaligus Aktivis Muda Jakarta mengatakan, pihaknya secara langsung mendatangi warga disabilitas untuk memberikan bingkisan ala kadarnya. “Semoga manfaat, kami harap warga yang kurang beruntung ini bisa lebih merasakan kebahagiaan menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H,” ujar dia, Selasa (18/4/2023).

Bacaan Lainnya

Pada Ramadan dan lebaran Idul Fitri 1444 H, Komunitas Muda Jakarta menyiapkan sekitar 30 paket bingkisan dan uang santunan untuk warga penyandang disabilitas di Jakarta Barat. Adapun sasaran diutamakan untuk kalangan anak-anak berdasarkan rekomendasi pengurus RT setempat.

Robby menambahkan, dalam menggelar kegiatan ini pihaknya mengandeng sejumlah kolaborator, di antaranya Demo Care, Rumah Belajar Tiga Siku, SPM Media, serta para dermawan. “Sumbangan dari para donatur kami belikan paket bingkisan berisi satu dus susu kotak, dan kami siapkan juga uang tunai,” imbuh dia.

Sumbang Mushaf Alquran

Adib Bukhori, Ketua Komunitas Muda Jakarta mengatakan, untuk memeriahkan Ramadan 1444 H, pihaknya juga menyediakan sejumlah mushaf Alquran yang diberikan kepada pihak yang membutuhkan. Misalnya, majelis taklim, serta para anak-anak usia sekolah.

Pada tahun ini, pihaknya menyiapkan sekitar 100 mushaf Alquran yang diwaqafkan kepada beberapa majelis dan rumah tahfidz yang ada di Jakarta Barat. “Alhamdulillah, kegiatan ini menjadi rutinitas tahunan yang kami lakukan setiap Ramadan, kami juga ucapkan terimakasih kepada donatur yang mempercayakan amanah ini kepada kami,” ujar dia.

Selain Komunitas Muda Jakarta, Pemerintah Kota Tangerang Selatan juga memberikan perhatian khusus untuk peningkatan pengetahuan baca Alquran untuk anak-anak dan warga setempat. Pemerintah daerah tersebut berencana akan memberikan 1.000 beasiswa untuk para penghafal atau hafidz Alquran serta insentif bagi guru ngaji.

Pilar Saga Ichsan, Wakil Walikota Tangerang Selatan mengatakan, pihaknya tengah mendorong program pemberantasan buta huruf Alquran. Nah, pemberian beasiswa dan insentif tersebut merupakan upaya yang tengah dilakukan.

“Jadi di Tangerang Selatan ini kita dorong supaya anak-anak kita ke depan bebas buta Alquran,” ujar Pilar sebagaimana dikutip dari laman resminya, Sabtu (15/4/2023).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *