Gelar Donor Darah, Al Hidayah Target Sumbang 100 Kantong

Foto: Dokumen Al Hidayah Basmol

JAKARTA, RAMBUKOTA – Tidak hanya aktif dalam kegiatan pendidikan dan keagamanan, Yayasan Pembinaan dan Pendidikan Islam Al Hidayah Basmol pun berupaya untuk berkiprah di bidang sosial dan kesehatan. Rencananya, lembaga pendidikan yang terintegrasi dari tingkat sekolah dasar hingga sekolah menengah tersebut bakal menggelar aksi donor darah dengan target mencapai 100 kantong darah.

Ahmad Fathi SE, Ketua Pelaksana Aksi Donor Darah Al Hidayah Basmol mengatakan, selama ini beberapa aksi sosial yang telah dilakukan di antaranya cek kesehatan gratis, sunatan massal, hingga santunan. “Untuk aksi donor ini merupakan yang pertama di Al Hidayah, kami harap stake holder di sini bisa turut mendukung kegiatan donasi darah ke PMI ini,” ujar dia dalam keterangan resminya, Senin (20/1/2025).

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Al Hidayah Basmol merupakan lembaga yang mengelola sejumlah unit pendidikan. Yakni, mulai MI Hidayatul Istiqomah, MTs, MA, serta fasilitas Pondok Pesantren Al Hidayah Basmol.

Rencananya, aksi donor tersebut akan digelar pada Kamis (30/1/2025) depan. Acara yang bakal diikuti oleh pendonor yang terdiri dari guru-guru, dewan Pondok Pesantren, wali santri, alumni dan masyarakat umum itu akan dilaksanakan di Gedung Yayasan Al Hidayah Basmol.

Dalam melaksanakan aksi donasi darah ini, Al Hidayah bakal menggandeng komunitas lain yang memang memiliki perhatian terhadap bidang sosial dan kesehatan. Di antaranya, Demo Care, Komunitas Muda Jakarta, dan pastinya PMI DKI Jakarta.

Menurut Fathi, aksi donor darah ini juga bertujuan untuk meningkatkan rasa dan kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat. Maklum, setiap harinya, PMI membutuhkan sekitar 1.200 kantong darah untuk memenuhi permintaan rumah sakit (RS) di sekitar Jabodetak.

“Selain guru-guru, saya pun mengajak para alumni maupun masyarakat sekitar sekolah untuk bisa memeriahkan aksi ini. Sebab, donor darah tidak hanya membantu kepada sesama, namun juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan,” ujar Fathi yang juga menjabat sebagai Sekretaris Penerimaan Pendaftaraan Peserta Didik Baru (PPDB) Al Hidayah Basmol.

Adib Bukhori, Ketua Komunitas Muda Jakara mengatakan, pihaknya berupaya agar mampu secara rutin menggelar donor saban bulan sehingga bisa berkontribusi lebih mendonasikan darah ke PMI. Pada 2024 lalu, realiasasi sumbangan donor mencapai 1.000 hingga 1.500 kantong darah.

“Kami senang sekali bisa berkolaborasi dengan panitia PPDB Al Hidayah Basmol dalam pelaksanaan donor darah. Semoga agenda kita semua ini bisa berjalan lancar, dan ke depan kerja semakin bisa di tingkatkan,” ujar Adib.

Pada Desember lalu, Muda Jakarta bersama komunitas dan instasi lain juga telah menggelar donor darah di kantor Kecamatan Kembangan. Hasil dari aksi donasi di sektor kesehatan diikuti lebih dari 100 orang peserta dan dapat menyumbangkan 87 kantong darah ke PMI DKI Jakarta.

banner 300x250

Pos terkait

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *